Insomnia yang melanda tubuh saat sedang membutuhkan istirahat tentu sangat menyebalkan. Malam hari di mana seharusnya bisa menjadi waktu istirahat yang ideal untuk tubuh justru menjadi waktu menyiksa karena kamu tak dapat tidur dengan nyenyak.
Akibatnya, keesokan harinya wajah menjadi kusam, lelah, lesu, timbul kantung mata dan bahkan tidak fokus seharian karena merasa mengantuk. Ada banyak penyebab kurang tidur, bisa karena stres atau bahkan makanan. Jika tidak ingin susah tidur di malam hari, sebaiknya hindari makan makanan ini sebelum tidur malam.
1. Kopi
Kopi memiliki kandungan kafein yang tinggi sehingga dapat memberikan efek terjaga pada tubuh karena otak terstimulasi untuk tetap waspada. Meskipun dapat meningkatkan konsentrasi bekerja, tapi kopi sebaiknya tidak diminum di malam hari karena efeknya yang menunda rasa kantuk. Yang perlu diingat, kafein tidak semata-mata ditemukan pada kopi, tapi juga beberapa minuman seperti soda, teh, dan beberapa obat-obatan. Jika kamu sensitif terhadap kafein, sebaiknya menghindari minuman dan obat-obatan yang sekiranya mengandung kafein.
2. Makanan fermentasi
Mungkin kamu tak pernah menyangka bahwa makanan hasil fermentasi seperti yogurt, tape, keju, acar dan makanan fermentasi lainnya juga dapat menjadi penyebab susah tidur di malam hari. Makanan fermentasi ternyata memiliki kandungan asam amino tyramine yang mampu menstimulasi otak lebih waspada dan menghambat rasa kantuk. Hindari konsumsi makanan fermentasi sebelum tidur agar dapat beristirahat dengan nyenyak.
3. Makanan pedas
Senyawa capsaicin di dalam cabai atau makanan pedas juga mampu membuat mata melek. Selain menimbulkan rasa panas di lidah dan membuat mata terjaga, makanan pedas juga menyebabkan sakit perut yang juga menggangu timbulnya rasa kantuk. Karena itu, sebaiknya hindari konsumsinya sebelum tidur. Kamu tak harus berhenti mengonsumsi makanan pedas, tapi cukup menghindari konsumsinya 3 jam sebelum tidur.
4. Makanan manis
Makanan yang memiliki rasa manis ternyata juga mampu menghambat rasa kantuk. Makanan yang memiliki kadar gula tinggi atau indeks glikemik tinggi menyebabkan lonjakan gula darah sehingga terjadi pelepasan insulin. Terkadang lonjakan gula darah bisa menyebabkan kantuk, tapi untuk kasus tertentu juga bisa menyebabkan sulit tidur. Penelitian membuktikan bahwa interaksi kompleks insulin dengan hormon adrenalin, kortisol, glukagon, dan hormon pertumbuhan dapat berdampak negatif pada kualitas tidur, bahkan dapat menyebabkan insomnia.
5. Makanan berlemak
Makanan dengan kandungan lemak tinggi seperti daging, makanan cepat saji dan beberapa kue juga dapat mengganggu tidur. Pencernaan tubuh secara alami melambat ketika seseorang pergi tidur. Makanan berlemak akan menyebabkan perut terasa penuh dan dapat menimbulkan rasa tidak nyaman pada perut karena gangguan pencernaan dan asam lambung naik. Banyak penelitian bahkan membuktikan adanya kaitan konsumsi makanan berlemak dengan kecenderungan mengalami insomnia.
Jadi, jika tidak ingin susah tidur di malam hari, sebaiknya hindari makan makanan tersebut sebelum tidur malam.
Kecantikan 3 Jul 2024
Perawatan Kulit Wajah Berminyak
Punya masalah dengan kulit wajah berminyak? Tenang, kamu nggak sendirian kok. Kulit berminyak memang bisa jadi tantangan tersendiri, terutama saat harus
Pendidikan 21 Mei 2024
Menggali Makna Keseharian: Tantangan dan Dinamika Santriwati di Pondok Pesantren Putri
Pondok pesantren putri merupakan lingkungan di mana santriwati, para peserta didik putri, menjalani kehidupan sehari-hari. Di balik keindahan dan kedamaian
Pendidikan 4 Feb 2025
Mengenal SNBP: Jalur Seleksi Perguruan Tinggi Tanpa Tes
Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) menjadi salah satu jalur masuk perguruan tinggi yang semakin diminati di Indonesia, termasuk di wilayah Bandung.
Kecantikan 8 Sep 2023
Tips Memilih Warna Lipstik yang Sesuai dengan Skin Tone Kamu
Lipstik merupakan salah satu elemen make up yang wajib digunakan oleh perempuan. Lipstick dipakai agar warna bibir terlihat lebih menyala. Kamu bisa memakai
bisnis 15 Jul 2024
Keuntungan Menggunakan Jasa Review untuk Produk Baru
Dalam dunia bisnis yang kompetitif, memperkenalkan produk baru memerlukan strategi pemasaran yang efektif. Salah satu cara yang dapat membantu meningkatkan
Ceritaku 9 Feb 2022
Rambut Rontok? Atasi Dengan Bahan Alami
Mengalami rambut rontok yang tidak juga membaik? Dan anda sudah melakukan berbagai upaya untk mengatasi hal tersebut? Seperti mengganti sampo, menggunakan