RajaKomen
Tips Membuat Nasi Goreng Enak Dan Lezat

Tips Membuat Nasi Goreng Enak Dan Lezat

admin
19 Jul 2021
Dibaca : 619x

Meskipun populer dan terlihat gampang untuk membuatnya, nyatanya tidak semua orang sukses berhasil membuat nasi goreng yang enak walaupun telah menggunakan resep nasi goreng. Ada baiknya menyimak beberapa tips agar bisa membuat nasi goreng yang lezat rasanya.  Konon nasi goreng untuk pertama kali dibuat oleh orang China agar bisa memanfaatkan nasi sisa dan lauk-pauk dari makan malam. Lalu di pagi harinya diolah menjadi nasi goreng, ditambahkan dengan telur tentu saja rasanya enak, apalagi jika disantap selagi masih hangat. Seperti halnya hidangan China yang lainnya, nasi goreng akhirnya dikenal di seluruh dunia sebagai makanan khas Asia, terutama negara dengan makanan pokok nasi. 

Adapun jenis atau ragam nasi goreng sangatlah banyak.Hampir  di setiap negara di Asia memiliki varian nasi goreng. Apalagi di Indonesia di setiap daerah mempunyai racikan nasi goreng. Seperti nasi goreng kampung, nasi goreng kunyit, nasi goreng rendang, nasi goreng ikan asin hingga nasi goreng babat. Barangkali anda pernah membuat nasi goreng sendiri tetapi hasilnya kurang memuaskan. Misalnya nasinya lembek atau bumbunya kurang dan bahkan berminyak hingga telurnya berbau amis. Bisa jadi anda melewatkan beberapa tips berikut ini :

  • Nasi yang pas matangnya

Nasi merupakan kunci dari kelezatan nasi goreng di mana banyak orang memakai nasi sisa semalam yang sudah disimpan dalam kulkas hingga agak keras. Akan tetapi jika nasi memang lembek meski disimpan dalam kulkas tentu teksturnya tetap lembek. Tetapi sebenarnya tergantung selera namun nasi goreng yang enak biasanya adalah nasi yang bagian luarnya renyah tetapi bagian dalamnya pulen. Makanya abang penjual nasi goreng gerobakan memakai nasi yang sedikit pera. Jangan lupa setelah dikeluarkan dari kulkas, uraikan nasi yang menggumpal atau bertumpuk jadi satu hingga terurai. Ini memudahkan bumbu meresap saat nasi ini dimasak bersama bumbu dan bahan lainnya.

  • Bumbu lengkap

Sebelum memulai membuat nasi goreng sebaiknya racik dan siapkan semua bahan-bahan di dekat anda akan memasak. Dengan begitu anda tidak perlu membuang waktu untuk mencari-cari bumbu yang kelupaan. Hal ini agar bisa terhindarkan dari bumbu gosong karena terlalu lama dipanaskan di wajan tanpa diaduk. Untuk bumbu nasi goreng dengan cabe bisa dipakai bumbu nasi goreng kemasan yang siap pakai. Atau meracik sendiri dengan menghaluskan bawang merah, bawang putih, bawang bombay, cabe merah dan garam. Buat bumbu ini dalam jumlah banyak, tumis dengan minyak hingga matang dan simpan dalam botol bertutup sebagai stok.

  • Gunakan bahan basah secukupnya

Ingat nasi goreng yang enak adalah yang garing dan nasinya pulen. Oleh karena itu jangan terlalu banyak menggunakan bahan yang basah. Seperti irisan ikan, daging ayam, udang dan sayuran karena jika bahan campuran segar dan basah ada baiknya tumis dahulu hingga kering baru tambahkan bahan lainnya.

  • Gunakan api besar

Untuk membuat nasi goreng sebenarnya tidak jauh berbeda dengan menumis. Karena pada sebagian bahan sudah matang atau setengah matang maka proses memasak yang cepat ini memerlukan suhu tinggi agar bahan makanan matang tepat waktu. Api yang besar akan membuat bagian luar butiran nasi menjadi sedikit keras dan garing tetapi bagian dalamnya tetap pulen. Bunyi berdetak kecil di keliling wajan menandakan nasi termasak dengan baik. Yang terpenting nasi goreng harus disantap saat hangat agar rasa bumbu dan bahan jadi maksimal.

Ingin membuat nasi goreng yang lezat? simak resepnya hanya di situs https://www.reseppedia.com/resep-nasi-goreng-enak-dan-tanpa-ribet.  Anda bisa mendapatkan resep nasi goreng enak ini dengan beberapa bahan aja dan sedikit waktu . Selain tidak ribet hasil yang anda dapatkan juga bakal enak banget dan dijamin gak akan kecewa. Cukup ikuti resep disini dan anda akan dapatkan rasa gurih yang nagih tanpa perlu ribet. Selamat mencoba! 

 

Berita Terkait
Baca Juga:
Pesantren Al Masoem

Pendidikan 21 Mei 2024

Antara Ilmu dan Kehidupan: Kisah Sehari-hari Santriwati di Pondok Pesantren Putri Bandung

Pondok Pesantren Putri merupakan lembaga pendidikan yang memberikan pengetahuan agama Islam serta ilmu umum kepada para santriwati. Di Pondok Pesantren Putri

https://masoemuniversity.ac.id

Pendidikan 18 Agu 2024

Universitas di Bandung yang Paling Diminati Para Kreatif Muda

cTidak heran jika banyak universitas di Bandung yang menjadi incaran utama para calon mahasiswa, khususnya mereka yang tertarik dengan dunia seni, desain,

https://masoemuniversity.ac.id

Pendidikan 8 Sep 2024

Kelas Karyawan Ma'soem University Bandung dengan Biaya Terjangkau dan Kualitas Terbaik

Ma'soem University Bandung menyediakan program kelas karyawan yang menawarkan pendidikan berkualitas tinggi dengan biaya yang terjangkau. Program ini

Resep Tongseng Ayam Pedas yang Enak, Mudah, dan Bikin Nagih

Kuliner no. 1 30 Agu 2024

Resep Tongseng Ayam Pedas yang Enak, Mudah, dan Bikin Nagih

Tongseng ayam pedas merupakan salah satu hidangan khas Indonesia yang memiliki cita rasa lezat dan menggugah selera. Hidangan ini terkenal dengan paduan rasa

Kylian Mbappe

Jalan-Jalan 9 Jun 2024

Resmi: Kylian Mbappe Hengkang dari PSG, Gabung Real Madrid dengan Transfer Besar

Setelah berbulan-bulan spekulasi dan rumor, kepastian bahwa Kylian Mbappe akan meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) akhirnya terwujud. Real Madrid, salah

Panduan Memilih Krim Malam untuk Maksimalkan Perawatan Kulitmu

Kecantikan 9 Des 2022

Panduan Memilih Krim Malam untuk Maksimalkan Perawatan Kulitmu

Demi mendapatkan kulit yang cerah, glowing, dan sehat, perawatan secara rutin jadi kuncinya. Ritual perawatan yang perlu dilakukan pun nggak hanya saat pagi

RajaKomen
Copyright © AnehItu.com 2024 - All rights reserved
Copyright © AnehItu.com 2024
All rights reserved